Wakil Gubernur Audy Joinaldy Sorot Daerah yang Capaian Vaksinasi Masih di Bawah 50 Persen

    Wakil Gubernur Audy Joinaldy Sorot Daerah yang Capaian Vaksinasi Masih di Bawah 50 Persen

    SUMBAR, – Wakil Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Audy Joinaldy terus mendorong seluruh kabupaten dan kota meningkatkan capaian vaksinasi guna mencapai target 70 persen hingga akhir tahun 2021.

    “Saat ini capaian vaksinasi Sumbar dosis I telah 63 persen. Untuk menambah capaian satu persen, butuh 44 ribu orang divaksin dalam sehari, ” kata Audy saat menghadiri Gebyar Vaksinasi di Kabupaten Padang Pariaman Rabu (22/12/2021).

    Gebyar vaksinasi ini diadakan oleh Ikatan Alumni ITB dan Pasar Modal Indonesia bersama Pemerintah Provinsi Sumatra Barat dan Kabupaten Padang Pariaman.

    Audy mengatakan vaksinasi adalah salah satu ikhtiar untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Ia menyebut, masih ada beberapa daerah yang capaian vaksinasinya masih di bawah 50 persen, salah satunya adalah Padang Pariaman.

    Karena itu, Audy berharap gebyar vaksinasi tersebut bisa menjadi salah satu solusi untuk meningkatkan capaian vaksinasi.

    “Saya ucapkan terima kasih pada semua pihak yang terus berupaya bersama-sama memaksimalkan capaian vaksinasi di Sumbar, ” ucap Audy Joinaldy.

    Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur mengatakan vaksinasi yang dilakukan tidak hanya untuk masyarakat Padang Pariaman tetapi juga dari Agam, Tanah Datar, Solok dan Pasaman Barat.

    Ia mengatakan Forkopimda Padang Pariaman saling bahu membahu untuk meningkatkan capaian vaksinasi. Suhatri Bur menjelaskan, ada perbedaan data antara Kepolisian dan Kemenkes RI terkait capaian vaksinasi. Data Kepolisian Padang Pariaman mencatat telah mencapai 56 persen sedangkan data yang masuk ke Kemenkes baru 43 persen.

    “Kami terus berupaya agar capaian bisa sesuai target 70 persen hingga akhir tahun, ” ujarnya. (**) 

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Paparkan Sejarah Lengkap PDRI, Kemendagri...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Septa Khatib Jumat di Masjid Baitul...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Diserbu Kapolres Solok, Bhayangkari dan Anggota, Siswa SD N 20 Sukarami Dapat Tambahan Asupan Gizi
    Merusak Reputasi, Tuduhan Tak Mendasar, DC akan Ambil Upaya Hukum
    Bang Wako dan Kader Kelurahan Birugo Gercep Tangani Mila Saat Menderita Bocor Ginjal

    Ikuti Kami